Contoh Surat Permohonan Pelantikan Notaris

Setelah sekian lama menjalani prosedur untuk menjadi notaris akhirnya Surat Keputusan (SK) tentang pengangkatan Notaris turun juga, dari sekolah Notaris hingga magang, beberapa ujian dan beberapa ketentuan lain yang harus dipenuhi, saatnya untuk menjadi Notaris dan menikmati hasil jerih-payah selama ini, namun sebelum menjalankan jabatan, notaris telebih dahulu dilantik dan mengucapkan sumpah dan janji jabatan di Kanwil Kemenkumham wilatah masing-masing.

berikut contoh surat permohona pelantikan dan sumpah jabatan notaris :

Cirebon, 01 November 2021

        Perihal                     : Permohonan Pelantikan &

          Sumpah Jabatan Notaris Baru

        Lampiran                : 1 (satu) berkas

 Kepada Yth :

Menteri Hukum & HAM RI

Cq. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum & HAM Provinsi Jawa Barat

di-

Jl. Jakarta No.27, Kel. Kebonwaru, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat, 40272

 

Dengan hormat;

Saya yang bertandatangan dibawah ini :

Nama                           : SUSILO, S.H., M.Kn.

Tempat tgl. Lahir        : Kantingan, 11 Desember 1988

Alamat                                

Nomor telephone       

Email                           : notaris@yahoo.com

Dengan ini mengajukan permohonan untuk dapat dilantik dan diambil pengucapan sumpah / janji jabatan Notaris di Kabupaten Cirebon Provinsi Jawa Barat dihadapan menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia  Republik Indonesia Cq. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM  Provinsi Jawa Barat, sehubungan dengan telah di terbitkannya Surat Keputusan Menteri Hukum & Hak Asasi Manusia Nomor : AHU-00367. AH. 02. 01. TAHUN 2021 tgl. 5 November 2021 tentang Pengangkatan Notaris, sebagai bahan pertimbangan, bersama ini saya lampirkan kelengkapan berkas persyaratan sebagai berikut :

1.      Surat permohonan,

2.      Surat Keputusan Menteri Hukum & HAM RI nomor : AHU-00367. AH. 02. 01. TAHUN 2021 tgl. 05 November 2021 tentang pengangkatan Notaris,

3.      Fotokopi ijazah Magister Kenotariatan dan Sarjana Hukum,

4.      Fotokopi KTP (e-KTP)

5.      Pas Photo 4X6  sebanyak 2 lb

6.      Asli bukti setor PNBP

7.      Asli surat rekomendasi Pengurus Daerah Ikatan Notaris Indonesia Kabupaten Cirebon,

8.      Asli surat rekomendasi Majelis Pengawas Daerah Notaris Kab. Cirebon

 

Demikian surat permohonan ini, atas perhatian dan kerjasamanya saya mengucapkan terimakasih.

 

                                                                                                   Hormat Saya,

 

 

  

                                                                                             SUSILO, S.H., M.Kn.


 Bahwa persyaratan masing-masing kanwil berbeda - beda sesuaikan dengan ketentuan masing-masing.

Post a Comment

Berkomentarlah yang baik agar tidak melanggar hukum dan agama

Lebih baru Lebih lama