gambar : https://jurnalapps.co.id
Pada mulanya ada keinginan untuk iseng-iseng menulis untuk mengasah kemampuan menulis dan dengan harapan jika tulisan tersebut bagus akan ada banyak pembaca dan kalau bisa juga dapat duit dari karya tulis tersebut, kemudian saya mencari informasi tentang di blog / website dengan mesin pencari google, mengenai media online yang memberi kesempatan kepada penulis untuk berkarya dan ada potensi mendapat keuntungan financial dari hasil karya tulis tersebut. Singkat kata saya menemukan blog yang mengulas tentang “menulis dapat duit”, media online yang dibahas adalah UC News, dimana UC Nes menawarkan monetisasi bagi penulis yang telah memenuhi kriteria yang telah ditentukan oleh pihak UC News.
Mendaftar atau membuat akun baru di we media UC News adalah hal yang saya lakukan setelah menemukan informasi tentang “menulis dapat duit”, cara mendaftar adalah dengan membuka link https://wm.ucweb.com/index.html kemudian mengklik “daftar”, selanjutnya mengisi formulir yang disediakan juga mengupload poto dan KTP, setelah lengkap dan pendaftaran telah dikirim, maka yang dilakukan menunggu hasil verifikasi dari UC News, verifikasi tersebut bisa memakan waktu beberapa jam atau bisa sampai 3 hari, jika telah terverifikasi maka untuk mengaktifkan dengan cara mengklik kode aktivasi yang dikirim ke email yang telah didaftarkan, setalah klik aktif-dech akun UC Newsnya, dan bisa mengirim tulisan atau video.
Baca : Cara Menjadi Penulis Online di Kaskus Kreator
Baca : Cara Menjadi Penulis Online di Kaskus Kreator
Menulis dan mengirim tulisan setelah akun UC News jadi adalah hal yang selanjutnya dilakukan, namun jangan kaget karena ada redaksi UC News yang akan memeriksa tulisan kita, maka ada beberapa tulisan yang ditolak. Saya waktu pertama menulis dan mengirim artikel tidak langsung diterbitkan namun ditolak 2 kali dan yang ke 3 diterbitkan, dengan beberapa perbaikan. Perbaikan yang pertama adalah judul, karena judul artikel yang saya kirim terdapat tanda baca ( : = titik dua “contoh judul yang ditolak : Ngeri : Ancam Keluar Sidang …..), judul pada huruf pertama setiap kata harus memakai huruf besar atau sesuaikan dengan EYD. Kiriman artikel ke dua saya juga ditolak karena menurut pihak UC News tidak ada sumber dari fakta, data, kutipan. Maka saran saya jika menulis artikel yang memuat fakta, data, kutipan sebaiknya disebutkan sumbernya data, fakta nya, contoh : seperti dilansir sindo.com (17/06/2019) …….. atau lebih aman di akhir artikel ditulis link lengkap sumber.
Setelah akun UC news aktif maka ada misi pendatang baru dengan status penulis pendatang baru, misi tersebut untuk menuju penulis / kontributor tingakat lanjut. Cara yang bisa dilakukan untuk mencapai kontributor tingkat lanjut adalah degan meningkatkan poin indek, cara nya rajin menulis konten yang orisinal dan berkualitas, selain itu juga dengan memberi komentar dan berinteraksi dengan pembaca dalam kolom komentar. Setelah 7 hari dan jika sudah mencapai poin indek 20 maka selesai misi pendatang baru.
Setelah misi pendatang baru selesai, maka ada misilain yang ditawarkan, dan siap-siaplah untuk tetap menulis, untuk menyelesaikan misi tersebut. Selanjutnya adalah jika ingin menghasilkan dolar maka harus mendapat monetisasi iklan yang syaratnya antara lain : 1.Menyelesaikan misi pendatang baru, 2. Poin indek minimal 40 dalam 7 hari terakhir, jika poin indek 40 namun belum 7 hari belum bisa monetisasi iklan, 3. poin kredit > atau =80 (minimal 80), 4. Jumlah view dalam 1 artikel ada yang mencapai 1000 view atau memiliki pengikut 200.
Mudah bukan, untuk mendapat monetisasi iklan, namun saya untuk mendapat kan itu butuh waktu kurang lebih 3 minggu dari akun UC news aktif dan menulis beberapa artikel.
Its …. jangan senang dulu di tahun 2019 sepertinya agak ketat dalam mendapatkan dollar di uc news, 10 hari setelah monetisasi saldo saya masih $0 (nol). Saya sadar diri sih karena viewer saya bisa dihitung jari 1, 2, 3 (do, re, mi) dan paling banyak ratusan. Tetapi sebelum monetisasi malah ada salah satu tulisan ada yang mencapai 1000 viewer lebih (sedikit banget sih …).
Emmmmpp …. hingga saat ini saya pun masih berfikir bagaimana cara mendapat viewer ratusan ribu setiap hari, belum ketemu cara nya.
Sekian dulu dari saya semoga ada manfaat sebagai motivasi, itu tadi kira kira 1 bulan gabung dengan UC news, tunggu tulisan lanjutan … untuk cerita menulis di uc news selanjutnya.
Sampai hari ini pun saya masih mencari cara bijimana agar saldo saya minimal $1 perhari atau $200 perbulan, tapi itu masih harapan sih dan masih berjuang menggapainya. Doakan tercapai ya. Terimakasih. Sampai jumpa di lain artikel.
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik agar tidak melanggar hukum dan agama